RAKYATNASIONAL.COM
FOLLOW BNC Like Like Like Like
Kamis | 22 Oktober 2020 08:55:40 WIB

HANKAM

Bakamla RI distribusikan Bansos dan Alkes di Kepulauan Talaud

REDAKSI - RAKYATNASIONAL.COM
Bakamla RI distribusikan Bansos dan Alkes di Kepulauan Talaud
RAKYATNASIONAL.COM,- Bakamla RI distribusikan Bansos dan Alkes di Kepulauan Talaud

Kepulauan Talaud, Selasa 20 Oktober 2020 (Humas Bakamla RI/Indonesia Coast Guard) Kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Operasi Cegah Tangkal 2020 yang diselenggarakan Kamla Zona Maritim Tengah memasuki wilayah terakhir yakni kelurahan Melonguane Kabupaten Kepulauan Talaud. Sebelumnya Baksos sudah terselenggara di Desa Serei Minahasa Utara dan kelurahan Tidore Kabupaten Kepulauan Sangihe.

Sebanyak 450 paket sembako dibagikan kepada masyarakat Talaud yang membutuhkan. Tidak hanya itu, bantuan kesehatan berupa Antigen Rapid Test Covid-19 juga dilaksanakan secara gratis untuk warga masyarakat Talaud bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dan Puskesmas Melonguane, kemarin.

Bantuan bahan pokok dan kesehatan kerjasama Bakamla RI, Kementerian Sosial dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dibawa menggunakan kapal KN. Pulau Marore-322 dengan menempuh jarak sejauh 183 Nm dari Dermaga pelabuhan Munte Likupang Barat Minahasa Utara.

Setibanya di Dermaga Pelabuhan Melonguane, Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Tengah Laksma Bakamla Leonidas Braksan yang memimpin langsung pelaksanaan Bakti Sosial (Baksos) Operasi Cegah Tangkal 2020 disambut oleh Bupati Talaud Elly Engelbert Lasut dengan upacara adat khas Talaud dan pengalungan bunga.

"Perkembangan Covid-19 di Kepulauan Talaud selama ini telah tercatat 26 kasus positif dan seluruhnya dinyatakan sudah sembuh dan hari ini sudah dinyatakan tidak ada kasus positif. Talaud tidak lagi memiliki pasien positif Covid-19." Ujar Elly Lasut pada sambutannya.

Dikatakannya pula, meskipun Talaud telah dinyatakan sebagai zona hijau, tidak menutup adanya warga yang terdampak pandemi Covid-19 secara ekonomi, akibat pembatasan ruang gerak yang secara langsung mempengaruhi pendapatan masyarakat.

"Kita harus memiliki kepedulian kepada sesama manusia, sinergitas antara Bakamla RI, Kemensos dan BNPB turut berperan serta. Jumlahnya mungkin tidak seberapa tetapi dengan sinergitas antar Kementerian dan Lembaga pemerintah kita yakin pandemi ini akan cepat berakhir." Ujar Laksma Bakamla Leonidas pada sambutannya.

Diakhir kegiatan Bupati Talaud Elly Lasut mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Kemensos, BNPB dan terkhusus kepada Bakamla RI yang secara nyata menunujukkan kepeduliannya terhadap warga masyarakat Bumi Porodisa dalam meringankan dampak pandemi Covid-19.

Autentikasi: Kabag Humas dan Protokol Kolonel Bakamla Wisnu Pramandita, S.T., M.M., M.Tr. Hanla.
News Update