RAKYATNASIONAL.COM
FOLLOW BNC Like Like Like Like
Minggu | 12 Agustus 2018 17:06:15 WIB

LIPUTAN KHUSUS

IP-KI Sumut Sikapi Paham Kapitalisme/Liberalisme, Radikalisme dan Terorisme

REDAKSI - RAKYATNASIONAL.COM
IP-KI Sumut Sikapi Paham Kapitalisme/Liberalisme, Radikalisme dan Terorisme
RAKYATNASIONAL.COM,- IP-KI Sumut Sikapi Paham Kapitalisme/Liberalisme, Radikalisme dan Terorisme

Menyikapi berkembangnya paham-paham impor seperti Kapitalisme/Liberalisme, radikalisme dan terorisme yang sudah merisaukan, terutama di Sumatera Utara (Sumut), DPP IP-KI melakukan pelantikan pengurus baru DPWIP-KI Sumut sebagai salah giat dari kebangkitan IP-KI Sumut.

Pelantikan ini merupakan salah satu bagian dari konsolidasi organisasi yang menjadi bagian tak terpisahkan dari hasil Munas IP-KI yang mengamanatkan bahwa DPP IP-KI harus segera melaksanakan konsolidasi organisasi sampai ke tingkat basis dimulai dari konsolidasi di tingkat provinsi Sumut.

Dilantiknya Kol TNI (Purn). HRM Djuandi Mansur oleh Ketua Umum DPP IP-KI, Bambang Sulistomo Sip, sebagai ketua DPW IP-KI Sumut beserta jajaran pengurus DPW IP-KI Sumut merupakan lanjutan dari proses konsolidasi organisasi di provinsi-provinsi dan kabupaten/kota.

Hadir dalam pelantikan, Ketua Dewan Pembina, Prof. DR MH Matondang dan Ibu, Prof Bomer Pasaribu, Ibu Sri Maryati beserta beberapa jajaran DPP IP-KI.

Yang menarik, Konfigurasi kepengurusan DPW IP-KI terdiri dari pelaku sejarah, keluarga pelaku sejarah dan generasi muda, sehingga diharapkan proses transformasi nilai-nilai Pancasila dan semangat para pejuang dapat segera dipahami dan dijalankan generasi penerus IP-KI di sumatera Utara.

Pasca pelantikan DPW IP-KI Sumut, pengurus Segera melakukan konsolidasi ke kab/kota, dengan target di bulan Desember dapat terbentuk pengurus di 34 kabupaten/kota.

Selain konsolidasi ke tingkat kabupaten/kota, pengurus yan dilantik juga akan segera membentuk 5 mitra juang IP-KI yakni, Gerakan Pelajar, Gerakan Mahasiwa, Sarjana, Wanita dan Buruh. Dengan konsolidasi yang telah dilakukan, maka IP-KI akan kembali eksis dan berperan aktif dalam kehidupan politik dan kemasyarakatan Sumut. Demikian DPW IP-KI Sumut.
News Update